Kisahku di Popcon ASIA 2015

popcon asia

Saya tidak pernah melewatkan Popcon Asia sejak gelaran pertamanya di tahun 2012.

Senang bisa hadir di Popcon Asia 2016, acara budaya populer Indonesia yang menurut saya terbaik saat ini. Digelar pada 7-9 Agustus 2015 di Jakarta Convention Center, Senayan.

Budaya pop yang menjadi sorotan Popcon di tahun ini adalah komik lokal dan industri film Indonesia. Saya bangga dengan mereka, di usia muda sudah berprestasi dan menelurkan banyak karya. Tidak seperti saya yang pemalas ini.

Pada event keempat Popcon Asia ini, saya sempat mencoba demo game yang berjudul Assassin's Creed Syndicate, game yang akan dirilis oleh Ubisoft pada Oktober 2015. Setelah mencoba game ini, saya berharap Syndicate tidak memiliki glitches seperti pendahulunya, Unity.

play test

Sesi selanjutnya adalah perbincangan tentang film superhero Indonesia yang berjudul Valentine. Dihadiri oleh para pemainnya, yaitu Estelle Linden (pemeran Valentine), Aswin Siregar (produser), Agus Pestol (sutradara), Sarjono Sutrisno dan Eric Kawilarang (produser eksekutif).

Dalam perbincangan itu, Sarjono mengungkapkan bahwa Skylar Pictures, rumah produksi dari Valentine The Movie, juga akan mengangkat komik Volt ke dalam film layar lebar dimana Marcellino Lefrand sebagai kreatornya akan bermain untuk memerankan karakter utama, yakni Volt itu sendiri.

talkshow

Sesi terakhir yang membuat saya sangat hype adalah perbincangan tentang film Ada Apa Dengan Cinta 2 yang dihadiri oleh produsernya, Mira Lesmana dan Riri Riza. Mereka mengumumkan bahwa AADC2 akan dibuat setelah lebih dari 10 tahun.

Sangat senang mengetahuinya, mengingat AADC pertama adalah film yang sangat populer pada tahun 2002 silam. Saat saya masih duduk di bangku SMP. Faktanya, Nicholas Saputra akan kembali mmemerankan Rangga, dan Dian Sastro bakal balik menjadi Cinta. Syuting akan mengambil tempat di Jakarta, Jogja dan New York, Amerika.

Ternyata, banyak juga orang yang menyukai film Indonesia seperti saya ini. Berdasarkan perwakilannya, Ivana, Ayo Film Indonesia adalah sebuah gerakan untuj mencintai film Indoneaia yang digagas oleh komunitas dan untuk melawan pembajakan. Didirikan setwlah Festival Film Nasional di tahun 2015.

Sesi yang tidak kalah menarik ialah perbincangan tentang komik Indonesia oleh teman-teman dari komik majalah berjudul Shonen Fight. Banyak komikus bertalenta terlibat di dalamnya, saya pun sudah membaca volume pertamanya dan cukup menyukai ide cerita yang diangkat. Gambarnya bagus, kisah mengalir dan tentu saja lucu.

Comments

Popular posts from this blog

Anime Festival Asia SIngapore Online Diumumkan, Akses Gratis via YouTube

NMA S2 Final Stage